Sep07

Tags

Related Posts

Sabet 4 Gelar

FacebookTwitterGoogle+Share

Indonesia Sabet Empat Gelar di Vietnam Terbuka.

Indonesia berhasil menyabet empat gelar di turnamen bulutangkis Vietnam Terbuka 2014. Gelar Indonesia diraih dari sektor ganda campuran, ganda putri, ganda putra, dan tunggal putra.

Di sektor ganda campuran, pasangan Muhammad Rijal/Vita Marisa keluar sebagai yang terbaik. Mereka mengalahkan sesama pasangan Indonesia, Irfan Fadhilah/Weni Anggraini lewat pertarungan dua set, 21-18,21-10.

Duel sesama Indonesia juga terjadi di sektor ganda putri. Pertarungan sengit tiga set terjadi antara Geovani Mareta Dea/Rosyita Eka Putri Sari dengan Gebby Ristiyani Imawan/Mahadewi Istirani Ni Ketut. Geovani/Rosyita akhirnya menang dengan skor 21-19, 15-21, 21-10 dalam tempo 55 menit.

Sementara itu, di sektor ganda putra, Andrei Adistia/Hendra Aprida Gunawan keluar sebagai juara. Pasangan ini menaklukkan pasangan Jepang Kenta Kazuno/Kazushi Yamada 15-21, 23-21, 21-17.

Dionysius Hayom Rumbaka

Dionysius Hayom Rumbaka

Dionysius Hayom Rumbaka berhasil menjadi juara di sektor ganda putra. Berstatus sebagai unggulan pertama, dia menaklukkan wakil India, Prannoy H. S dengan skor 18-21, 21-15, 21-18.

Satu-satunya nomor yang lepas dari genggaman Indonesia adalah tunggal putri. Di sektor ini, terjadi duel sesama wakil Jepang. Nozomi Okuhara keluar sebagai yang terbaik, setelah mengalahkan kompatriotnya, Aya Ohori 21-15, 21-11. \

Sumber: Viva News / asp