Mar01

Tags

Related Posts

Reza Saleh

FacebookTwitterGoogle+Share

Reza Saleh adalah pemain Bass yang luar biasa dan ia juga seorang yang dapat memainkan beberapa alat musik lainnya. Memiliki hasrat yang sangat besar dibidang musik, Reza sempat menjadi pemusik terbaik “Solo Smooth Jazz” artist pada 2006 di Long Beach Jazz Festival.

Reza Saleh

Sebagai pemain bass Reza pernah dikontrak untuk bermain bersama pemain musik terkenal seperti Peter White, Jeff Gollub, Richard Elliot, Gerald Albright dan The Brand New Heavies. Ia juga telah menjadi “artis of the month” dari banyak acara pod-cast di seluruh dunia. Disponsori oleh GHS Strings, ia telah menjadi demonstrator di acara NAMM selama dua tahun terakhir untuk produk-produk seperti DeMars Guitars dan Accugroove Bass Amplifier.

Reza dibesarkan dalam keluarga musikal. Minat ekstrim dalam musik sudah ada sejak menyaksikan pagelaran piano antara Emir Saleh (adik) dan almarhum Usmawi Saleh (ayah). Usmawi selalu menekankan kepada Reza pentingnya musik sebagai bahasa yang lengkap dalam diri sendiri. Dan bahwa dalam bermain musik, komunikasi antar pemain adalah fokus utama dan tujuan. Selanjutnya, Reza terpesona saat melihat sebuah video konser Earth Wind and Fire karena berapa banyak orang bermain instrumen yang berbeda bisa terus komunikasi dengan sesama pemain di panggung. Saat itulah ia berkomitmen pada dirinya untuk menyempurnakan suaranya dalam bahasa fenomenal musik.

 

Reza telah hidup dan bernapas melalui Gitar Bass-nya BB 3000 sejak usia dua belas tahun, saat itu terkadang ia hampir tidak bisa mencapai semua frets (karena panjang gitar= 86cm), dan kadang-kadang ia mengalami lengan dan bahu nyeri akibat rutinitas latihan ingar-bingar. Dia tetap setia pada gitar Bass Yamaha-nya sampai hari ini.

Berikut sedikit wawancara IndoGo! dengan Reza:
Apa sih aliran musik Reza?
Pop Instrumental, atau lebih dikenal radio format dengan istilah “Contemporary Jazz or Smooth Jazz”

Kenapa pilih Jazz?
Saya pilih Groove Contemporary Jazz, karena lewat genre itu saya lebih bisa mengexpresikan segala rasa dan impian saya.

Apa sudah pernah melakukan rekaman album?
Sudah, album pertama dengan judul First Step. Dengan tujuan Share Message dan saling mengingatkan bahwa kita semua punya goal, tujuan, impian, semua itu akan terjadi, yang kita musti lakukan adalah take your First Step! Konsep itulah yang ingin saya sampaikan dalam bentuk Musik.

Apa rencana Reza yang akan datang, apakah ada konser/rekaman yang akan dijalani Reza dalam waktu dekat ini?
Jadwal konser akan selalu kita update di facebook dan website kita. Saat ini saya lagi mempersiapkan materi untuk album berikutnya.

©IndoGo